Berbicara Efektif


Berbicara Efektif
Memiliki 2 suku kata yaitu :

Berbicara :
penyampaian informasi yang dilakukan secara lisan melalui ucapan kata-kata atau kalimat.

Efektif :
Mudah di pahami orang lain.
Berbicara Efektif adalah penyampaian informasi secara lisan maupun ucapan yang bertujuan untuk dipahami atau dimengerti oleh orang lain.

Cara Berbicara Efektif

Pertama, 

penyampaiannya mendadak. Artinya, hanya terdapat sedikit persiapan. Berdiri di hadapan forum itu mengatakan yang ada dalam pikirannya. Kelebihannya, spontanitas maksimal, kelemahannya tidak ada perencanaan terlebih dahulu. Jenis komunikasi publik biasanya memerlukan gaya penyampaian yang lebih formal. Pidato mendadak biasanya diberikan kepada pembicara hanya beberapa saat sebelum pidato dimulai. 

Kedua, 

cara yang paling formal adalah membaca naskah tertulis. Jenis ini memerlukan kesiapan yang lengkap dengan menggunakan teknik berbicara atau berpidato, dan hal ini sangatlah berharga. Teknik tersebut memungkinkan pembicara mengungkapkan pesan secara amat persis, akan meminimalisasi penyalahtafsiran pesan. Kelemahannya perlu waktu sangat lama, yang sebenarnya kurang diperlukan, terlalu mengandalkan manuskrip sehingga cenderung hanya dibaca saja, tidak mampu menatap publik, bila ya, hanya sekilas. Mengapa? Karena kemampuan menyesuaikan pesan dengan umpan balik kurang.

Ketiga, 

pidato hafalan. Sebuah pidato direncanakan sebelumnya, ditulis dengan manuskrip, kemudian dihafalkan. Pembicara dapat secara bebas memandang publik atau forum. Kelemahannya, penyampaiannya mirip dengan robot, nada suara, ekspresi wajah, gerak syarat dan sebagainya, hilang. Ingatan manusia, bisa merupakan resiko, bisa melupakan pesan sebenarnya. Untuk memperbaiki hal semacam itu, bisa dibantu dengan mengubah sikap duduk sebelum selesai bisa membantu mengingat kembali yang dilupakan dalam waktu singkat.

Keempat, 

pidato dipersiapkan secara tidak lengkap. Jenis penyampaian ini menggabungkan keuntungan pidato yang berpedoman dan direncanakan dengan baik, dengan spontanitas. Berpidato dengan gaya ini, hanya dengan bantuan sedikit catatan.

Komentar